Saturday, July 7, 2018

Skor Kamera Huawei P20 Taklukan IPhone X Dan Samsung Galaxy S9+


Pada peluncuran smartphone P20 series, Huawei memaparkan berbagai keunggulan yang ditawarkan kedua flagship terbarunya. Secara garis besar, Huawei mengunggulkan kemampuan kamera sehingga tidak heran jika pemaparan mengenai kamera mendapat porsi yang cukup besar.
Jika Huawei P20 memiliki dua kamera utama, maka P20 Pro memiliki tiga kamera utama. Ini juga terlihat dari slogan yang diusungnya yaitu See Mooore With AI (perhatikan tiga huruf o yang melambangkan tiga kamera yang diusung P20 Pro). Berbekal lensa Leica, P20 memiliki resolusi 12 MP dan 20 MP. Sedangkan ketiga kamera utama P20 Pro masing-masing memiliki resolusi 40 MP (RGB, f/1.8) dan OIS, resolusi 20 MP (monokrom, f/1.6), dan resolusi 8 MP (telefoto, f/2.4).
Kamera depan kedua flagship tersebut memiliki spesifikasi mirip dengan resolusi 24 MP dan bukaan f/2.0 yang bisa menghasilkan foto selfie maupun wefie dengan efek bokeh.
Menariknya, selain spesifikasi kamera yang terbilang canggih Judi poker online, Huawei juga menampilkan hasil pengujian yang dilakukan pihak ketiga yaitu DXOMark. DXOMark sendiri kerap dijadikan acuan bagi para pemerhati teknologi, termasuk urusan kamera smartphone.
Melalui tabel yang ditampilkan, duo P20 series dibandingkan dengan flagship lainnya yaitu Samsung Galaxy S9+, Google Pixel 2, Mate 10 Pro, dan iPhone X. Dari skor yang ditampilkan terlihat bahwa P20 Pro menjadi smartphone dengan kemampuan kamera yang paling baik saat ini. Keduanya mampu menembus skor diatas 100 secara keseluruhan yang tidak dicapai oleh kompetitornya.
Hasil menakjubkan ini tentu menjadi sedikit bukti bahwa keduanya tidak hanya mengunggulkan spesifikasi terdepan, tetapi juga mengenai kemampuan kameranya yang superior.
Dari dua flaghsip yang diumumkan, hanya Huawei P20 Pro yang rencananya akan masuk ke Indonesia. Meski belum dipastikan kapan dan berapa harga yang disiapkan untuk pasar Indonesia, namun harga global keduanya sudah diumumkan. Huaei P20 dengan kapasitas RAM 4 GB dan ROM 128 GB dibanderol dengan harga 649 euro, sedangkan P20 Pro dengan RAM 6 GB dan ROM 128 GB bakal dilepas dengan harga 899 euro.

No comments:

Post a Comment